IHT Pengembangan Modul Ajar yang Mengintegrasikan Visi Misi Sekolah

SMA N 1 Paguyangan sebagai sekolah integritas, mengadakan IHT Pengembangan Modul Ajar yang Mengintegrasikan Visi Misi Sekolah terkait dengan Penguatan Pendidikan Karakter pada hari Kamis tanggal 27 Februari 2025 dengan nara sumber Dr. Ihdi Amin, M. Pd yang merupakan Kepala SMA N 1 Paguyangan. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan SMA N 1 Paguyangan sebagai sekolah berintegritas merasakan sangat berat terutama dalam hal tape keju (ketaatan terhadap peraturan dan kejujuran) ketika dinamika di lingkungan sekolah tidak mendukung. Sekolah yang ditunjuk oleh Cabdin Wilayah XI sebagai salah satu sekolah berintegritas juga patut disyukuri, karena menjadi berusaha untuk berupaya meningkatkan kejujuran dan berproses, sehingga menjadi cara untuk mengendalikan diri. Tujuan dari SBI SMANSAYANG diantaranya mengoptimalkan tercapainya profil Pelajar Pancasila melalui penanaman karakter integritas, mengoptimalkan prestasi sekolah melalui upaya meningkatkan layanan pendidikan di sekolah, dan mengemba...